1. JavaScript
JavaScript menjadi bahasa pemrograman yang paling sering digunakan oleh para developer. Menurut survei para developer, sekitar 69,7% developer di dunia ini memilih JavaScript sebagai bahasa pemrograman yang paling banyak mereka pakai dalam membuat sebuah program. Awalnya JavaScript dikembangkan untuk web front end, namun sekarang back end pun bisa memakai framework dari JavaScript.
Bahasa pemrograman ini bisa digunakan untuk mengembangkan sebuah program, seperti :
- Aplikasi Web dan Server
- Aplikasi Mobile
- Game
Materi yang harus dipelajari jika ingin memperdalam pengetahuan tentang JavaScript, antara lain :
- Variabel
- Operator
- Fungsi
- Tipe data
- Penulisan di HTML
- Dan masih banyak lagi
2. Python
Di urutan kedua ada bahasa pemrograman Python sebagai bahasa yang paling sering digunakan dalam membuat sebuah program. Python banyak digunakan karena memiliki banyak keunggulan, diantaranya :
- Lebih cepat dan efektif
- Mudah dipelajari
- Banyak digunakan di perusahaan
- Dan lain-lain
Bahasa pemrograman ini juga bisa digunakan untuk berbagai pengembangan sebuah program, antara lain :
- Pengembangan website
- Pengembangan data
- Pengembangan game
- Pengembangan machine learning
- Dan masih banyak lagi
3. Java
Java saat ini masih menjadi salah satu bahasa pemrograman yang paling banyak digunakan. Meskipun tidak menjadi urutan pertama, bahasa pemrograman ini masih banyak digunakan untuk membuat sebuah aplikasi android di Android Studio.
Bahasa pemrograman ini bisa digunakan untuk pengembangan aplikasi, antara lain :
- Aplikasi Mobile
- Aplikasi Web
- Aplikasi Desktop
Jika ingin belajar mengembangkan sebuah aplikasi android menggunakan Android Studio dan sudah memiliki pemahaman tentang dasar-dasar bahasa pemrograman Java, maka tidak akan sulit. Karena Android Studio sendiri menggunakan bahasa pemrograman Java dalam membuat sebuah aplikasi. Meskipun kini ada bahasa pemrograman Kotlin yang bisa digunakan, namun Java masih banyak digunakan oleh para developer.
4. C#
Di urutan keempat ada bahasa pemrograman yang bernama C# dibacanya see sharp. Bahasa pemrograman ini dibuat oleh perusahaan Microsoft dan berjalan diatas sebuah platform framework .NET. Beberapa artikel menyebut penting untuk mempelajari bahasa pemrograman ini terutama bagi pemula. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor, diantaranya :
- Mudah dan modern
- Penting untuk pengembangan game
- Memiliki komunitas yang cukup besar
- Banyak digunakan untuk pengembangan aplikasi web dan desktop
5. TypeScript
TypeScript masuk dalam urutan bahasa pemrograman yang paling banyak digunakan. Sama seperti C#, bahasa pemrograman ini juga di buat oleh perusahaan Microsoft dan yang mendesain TypeScript adalah orang yang mendesain C#. TypeScript mirip dengan JavaScript yang merupakan salah satu bahasa pemrograman yang bisa digunakan untuk pengembangan website. TypeScript dibangun diatas JavaScript atau bisa disebut JavaScript yang memiliki fitur-fitur tambahan.
Bahasa pemrograman ini juga memiliki beberapa keunggulan, diantaranya :
- Pemrograman berorientasi objek
- Meningkatkan performa tim
- Tidak membutuhkan runtime plug-in
6. PHP
Diurutan selanjutnya ada bahasa pemrograman PHP yang cukup populer di Indonesia. Ternyata masih banyak juga developer di berbagai negara yang menggunakan bahasa pemrograman PHP.
Bahasa pemrograman PHP memiliki beberapa keunggulan, diantaranya :
- Mudah dipelajari
- Materi belajar yang banyak
- Open source
- Kecepatan tinggi
- Banyak pilihan database
- Multi platform
- Compatible dengan HTML
- Dan masih banyak lagi
7. C++
Bahasa pemrograman C++ masuk ke dalam bahasa pemrograman yang paling banyak digunakan. Tidak dapat dipungkiri bahwa bahasa pemrograman ini digunakan oleh perusahaan-perusahaan besar dan beberapa aplikasinya menggunakan bahasa pemrograman ini seperti Microsoft Office, Google Chrome, dan Mozilla Firefox.
Bahasa pemrograman ini juga memiliki keunggulan, diantaranya :
- Pembuatan software
- Pembuatan aplikasi
- Pembuatan sistem keamanan informasi
Bahasa pemrograman ini juga digunakan oleh sekolah SMK dalam mata pelajaran pemrograman dasar. Jadi dapat disimpulkan bahwa jika ingin memiliki basic pemrograman yang bagus maka bisa mempelajari bahasa pemrograman C++.