5 Sungai Terpanjang Di Dunia

Tidak ada komentar

Diberbagai belahan dunia ini banyak menyimpan aliran-aliran air yang disebut sungai. Sungai-sungai tersebut tersebar diberbagai benua maupun negara. Disini saya sudah merangkum 5 sungai terpanjang di dunia.

1. Sungai Nil

Sungai yang berada di kawasan benua Afrika ini menjadi sungai terpanjang di dunia. Sungai Nil memiliki panjang mencapai 6.693 km dan melewati 11 Negara yang ada di benua Afrika. Sungai Nil juga menjadi sumber mata air utama bagi negara Mesir dan Sudan. Selain itu, sungai Nil juga menjadi sejarah peradaban zaman Mesir kuno. Yang saat itu orang-orang Mesir bergantung pada sungai Nil.

2. Sungai Amazon

Sungai terpanjang kedua berada di benua Amerika Selatan. Sungai ini membentang dari hutan Amazon hingga ke kaki pegunungan Andes. Sungai dengan panjang mencapai 6.436 km ini mengalir mengelilingi Brazil, Kolombia, Ekuador, Venezuela, sampai kawasan pantai Atlantik. Dikarenakan debit airnya yang sangat besar, sungai ini bisa mengalir sampai ke lautan.

3. Sungai Yangtze

Sungai terpanjang selanjutnya ada di kawasan benua Asia, tepatnya di negara China. Sungai dengan panjang 6.378 km ini sudah ada sejak peradaban zaman China kuno. Aliran sungai ini berasal dari pegunungan Tibet yang ada di Provinsi Qianghai. Sungai ini sangat bermanfaat bagi penduduk China dan mampu menghidupi kebutuhan masyarakat China. Sungai Yangtze juga sangat berpengaruh penting karena mempunyai bendungan besar untuk kebutuhan pelayaran, pembangkit listrik, dan agrikultur dikawasan Asia Timur.

4. Sungai Yellow

Sungai terpanjang keempat di dunia masih terdapat di China. Sungai dengan panjang mencapai 5.464 km ini memiliki warna kuning khasnya, warna kuning ini disebabkan karena memiliki banyak sedimen berwarna kuning di aliran sungai tersebut. Sungai kuning juga di kenal dengan sebutan sungai Huang He oleh penduduk sekitar. Ketika musim dingin tiba, bagian tengah aliran sungai ini berpotensi membeku.

5. Sungai Irtysh

Sungai terpanjang kelima di dunia terdapat di Rusia. Sungai ini memiliki panjang mencapai 4.248 km, sungai ini disebut terbesar karena bermuara di tiga negara sekaligus, antaranya meliputi Rusia, Kazakhstan, dan China dengan mata air terbersih dan terjernih.

Komentar